Sebagai upaya memberikan sarana bagi siswa SMP untuk berkreativitas dan mengembangkan potensi di bidang seni, MGMP Seni Budaya SMP se-Kabupaten Malang menyelenggarakan LOMBA SENI bagi siswa SMP Kabupaten Malang.
Adapun lomba-lomba yang akan dilaksanakan, adalah :
1. Seni Kriya 5. Menyanyi Tunggal (Solo)
2. Vokal Group 6. Melukis
3. Kreativitas Seni Tari 7. Cipta Lagu
4. Seni Musik Tradisional 8. Desain Motif Batik
PERSYARATAN LOMBA
1. SENI KRIYA
a. Jumlah Peserta : 1 siswa (putra atau putri)
b. Media : Bambu,kayu, rotan atau perpaduan ketiga bahan
(disediakan peserta)
c. Ketentuan : - Karya Kriya berupa cindera mata Khas Malang
- Membawa karya kriya yang dilombakan sudah
jadi.
- Melakukan pembuatan karya kriya di tempat
lomba
- Dalam proses berkarya dilakukan “Tanya-jawab”
oleh juri.
d. Biaya Pendaftaran : Rp. 50.000,-
e. Kriteria Penilaian : - kreativitas
- keindahan
- Proses berkarya
- Teknik berkarya
- Kekhasan Daerah Malang
f. Waktu : Proses berkarya 4 s/d 6 jam
2. VOKAL GROUP
a. Jumlah Peserta : 5 siswa (putra atau putri)
b. Media : -
c. Ketentuan : - Setiap kelompok vocal membawakan 3 buah lagu
yaitu :
a. Lagu Wajib (terlampir)
- Majulah Negeriku; cipt. Susilo Bambang
Yudhoyono
b. Lagu Pilihan (terlampir)
- Bis Sekolah; cipt. Koes Plus
- Sersan Mayorku; cipt. Ismail Marzuki
- Pantang Mundur; cipt. Titiek Puspa
c. Lagu Daerah di Indonesia
- Boleh menggunakan musik pengiring.
d. Biaya Pendaftaran : Rp. 50.000,-
e. Kriteria Penilaian : - Materi suara
- Teknik olah vokal
- ekspresi dan interpretasi
- Penampilan
3. KREATIVITAS SENI TARI
a. Jumlah Peserta : 5 siswa (putra atau putri)
b. Media : -
c. Ketentuan : - Materi Tari adalah tari kreasi baru yang berakar
pada permainan tradisi daerah Malang.
- Durasi penyajian adalah 5-7 menit.
- Musik pengiring berupa kaset / CD yang disedia-
kan sendiri oleh peserta
- Tidak diwajibkan menggunakan kostum tari dan
tata rias. (jika menggunakan, disediakan sendiri
oleh peserta). Kostum dan tata rias tidak
termasuk dalam penilaian.
d. Biaya Pendaftaran : Rp. 50.000,-
e. Kriteria Penilaian : - kreativitas (ide, keragaman gerak, pola lantai)
- ekspresi (keserasian gerak, irama dan rasa)
- Penguasaan panggung
4. SENI MUSIK TRADISIONAL
a. Jumlah Peserta : 5 siswa (putra atau putri)
b. Media : -
c. Ketentuan : - Alat musik yang digunakan alat musik
tradisional (disediakan peserta)
- lagu yang dimainkan adalah lagu tradisional
daerah Indonesia
- Waktu penyajian adalah 10-12 menit
d. Biaya Pendaftaran : Rp. 50.000,-
e. Kriteria Penilaian : - Keterampilan memainkan alat musik
- Keselarasan alat musik
- Keselarasan musik dan lagu
- Penampilan
5. MENYANYI TUNGGAL (SOLO)
a. Jumlah Peserta : 1 siswa (putra atau putri)
b. Media : -
c. Ketentuan : - Setiap peserta membawakan 3 buah lagu
yaitu :
a. Lagu Wajib (terlampir)
- Mentari Bersinar; cipt. Susilo Bambang
Yudhoyono
b. Lagu Pilihan (terlampir)
- Mekar Melati; cipt. C. Simanjuntakses
- Bungaku; cipt. C. Simanjuntak
- Bunga Melati; cipt. MP. Siagian
c. Lagu Daerah di Indonesia
- Boleh menggunakan musik pengiring.
d. Biaya Pendaftaran : Rp. 50.000,-
e. Kriteria Penilaian : - Materi suara
- Teknik olah vokal
- ekspresi dan interpretasi
- Penampilan
6. MELUKIS
a. Jumlah Peserta : 1 siswa (putra atau putri)
b. Media : - Kertas gambar (disediakan panitia) ukuran A3
- Oil pastel (disediakan peserta)
c. Ketentuan : - tema “Kekayaan warisan budaya bangsaku”
d. Biaya Pendaftaran : Rp. 50.000,-
e. Kriteria Penilaian : - kesesuaian tema
- kreativitas tema, teknik dan pemanfaatan bahan
- komposisi
- keaslian
f. Waktu : proses berkarya 4 jam
7. CIPTA LAGU
a. Jumlah Peserta : 1 siswa (putra atau putri)
b. Media : -
c. Ketentuan : - Tema lagu, adalah :
a. cinta tanah air
b. kagum dan syukur pada alam semesta
c. Menghargai jasa pahlawan Indonesia
d. rasa hormat dan bakti pada orang tua
- Teks lagu adalah bahasa Indonesia yang baik dan
benar
- Lagu menggunakan nada Diatonis yang ditulis
menggunakan notasi angka atau notasi balok.
- Durasi lagu maksimum 24 bar, dengan teks
maksimum 2 bait.
- peserta menyerahkan hasil karya cipta lagu (partitur) kepada Panitia (diketik / ditulis tangan)
- Setiap peserta harus menampilkan lagu
ciptaannya masing-masing. (dengan atau tanpa
musik pengiring)
d. Biaya Pendaftaran : Rp. 50.000,-
e. Kriteria Penilaian : - keaslian / orisinalitas
- kesesuaian dengan tema yang dipilih
- keindahan lagu
- kesesuaian pembawaan lagu dengan partitur
8. DESAIN MOTIF BATIK
a. Jumlah Peserta : 1 siswa (putra atau putri)
b. Media : - kertas gambar (disediakan panitia) ukuran A3
c. Ketentuan : - Merupakan pengembangan dari motif batik
tradisional daerah Indonesia
- Pada satu bidang motif batik tidak boleh
menggunakan gradasi dan nuansa warna.
d. Biaya Pendaftaran : Rp. 50.000,-
e. Kriteria Penilaian : - kreativitas
- keserasian warna
- keserasian motif
- teknik
f. Waktu : proses berkarya 4 jam
PELAKSANAAN LOMBA
No. | Jenis Lomba | Hari / tgl. / waktu Pelaksanaan | Tempat |
1 | Seni Kriya | Kamis, 24 Februari 2011 Jam. 08.00 WIB. Sampai selesai | SMPN 01 Kepanjen |
2 | Melukis | Kamis, 24 Februari 2011 Jam. 08.00 WIB. Sampai selesai | SMPN 01 Kepanjen |
3 | Desain motif batik | Kamis, 24 Februari 2011 Jam. 08.00 WIB. Sampai selesai | SMPN 01 Kepanjen |
4 | Menyanyi Tunggal (solo) | Sabtu, 26 Februari 2011 Jam. 08.00 WIB. Sampai selesai | SMPN 02 Sumberpucung |
5 | Cipta lagu | Sabtu, 26 Februari 2011 Jam. 08.00 WIB. Sampai selesai | SMPN 02 Sumberpucung |
6 | Vokal Group | Sabtu, 26 Februari 2011 Jam. 08.00 WIB. Sampai selesai | SMPN 02 Sumberpucung |
7 | Kreativitas Seni tari | Kamis, 3 Maret 2011 Jam. 08.00 WIB. Sampai selesai | Sanggar PKG SMAN Kepanjen |
8 | Seni Musik Tradisional | Kamis, 3 Maret 2011 Jam. 08.00 WIB. Sampai selesai | Sanggar PKG SMAN Kepanje |